Sinar Matahari Untuk Menghapus Goresan Ponsel




Sinar Matahari



Sinar UV atau yang sering kita kenal dengan sinar matahari selama ini selalu dihindari karena takut akan membuat kulit menjadi hitam. Tapi ternyata sinar matahari ini sedang dikembangkan oleh para peneliti dari Case Western Reserve University, University of Friboug, dan Army Research Laboratory karena dirasa bisa jadi solusi untuk ponsel. Wah, apa hubungannya? Ya, mereka sedang mengembangkan ‘lapisan’ atau ‘plastik jenis baru’ pada ponsel yang mengandung material sinar matahari untuk bisa mengatasi masalah goresan dan lecet pada ponsel.

Kita pasti pernah mengalami problem ponsel jatuh, lecet atau tergores tanpa sengaja. Untuk menghilangkannya sendiri cukup merepotkan dan bahkan kadang mesti ditutupi oleh casing lain agar goresannya tertutupi. Namun hal-hal menyebalkan semacam itu bisa jadi terlupakan dengan adanya penelitian dan metode baru yang sedang diusahakan ini. Teknologi tersebut diberi nama “Self-Healing UV-Sensitive Material”. Metode itu mengandung material yang terbuat dari bahan metallo-supramolecular polymers, dimana kita hanya perlu alat yang bisa mengeluarkan sinar UV dan dalam beberapa saat, lecet-lecet yang ada di cover ponsel akan hilang dengan sendirinya tanpa harus dipoles.



Cara kerjanya, sinar ultraviolet akan mencairkan ‘plastik jenis baru’ itu dan akan melapisi permukaan yang lecet. Meski terdengar sangat ajaib namun teknologi Self-Healing UV-Sensitive Material ini tak hanya akan digunakan pada ponsel, tetapi juga dapat menghilangkan lecet atau goresan pada permukaan lantai, bodi mobil, dan berbagai gadget lainnya. Kabarnya, untuk saat ini the advanced technology itu masih dalam pengembangan. Tentu sangat patut untuk ditunggu ya.

dan semoga informasi ini bermanfaat buat sobat semua ya.dan tunggu artikel bermanfaat lainnya dari blog jogang, n jangan lupa juga y kunjungi blog saya yang lain di Arix-Wow Blog





sumber: http://teknologi.kompasiana.com/gadget/2014/04/21/sinar-matahari-untuk-menghapus-goresan-ponsel-648457.html

Post a Comment

0 Comments